Nugget ayam sayur
Sekarang ini nugget telah jadi makanan umum yang sudah banyak dinikmati oleh banyak orang, penasaran mau buatnya ? yuk kita coba buat nugget yang lebih sehat, tanpa bahan pengawet.Bahan-bahan
Daging ayam giling 300 gTelur ayam 1 butir
Wortel 1 batang (potong kotak kecil-kecil)
Kentang 1 buah (haluskan)
Daun bawang 1 batang (Iris-iris)
Tepung roti kasar 100 g
Minyak goreng 1 liter (Untuk menggoreng)
Garam 2 sdt
Gula 1/2 sdt
Bahan pelapis
telur ayam 1 butirTepung roti kasar 5 Sdm
Bahan pelengkap
Saus sambalDaun Sawi atau Kol Segar
Cara membuat
- Campur daging ayam, daun bawang, wortel, kentang, telur, tepung roti, garam dan gula aduk hingga rata
- Buat adonan lalu bagikan menjadi 15 bagian, bulatkan lalu pipihkan.
- Celupkan adonan ke telur lalu tepung roti.
- Goreng dengan api sedang hingga kuning keemasan.
- Angkat tiriskan dan sajikan berserta pelengkap.
Lihat juga Masak Telor yuk atau Masak tempe unik yuk
Tidak ada komentar:
Posting Komentar